Doa Ketika Melihat Mayit atau Jenazah Sesuai Sunnah

Runimas.com – Doa ketika melihat mayit di depan mata. Sebagai muslim yang masih menginjakkan kaki di muka bumi, jangan pernah lupa akan kematian. Hormatlah kepada mereka yang telah meninggal mendahului kita, termasuk saat jenazahnya lewat di depan mata kita.

Untuk menghormati jenazah yang kita jumpai di jalan, atau berpapasan, meskipun terhalang keranda, tetap harus kita hormati caranya adalah dengan mendoakannya melalui doa ketika melihat jenazah sesuai sunnah yang benar.

Sebelumnya kita telah membahas doa untuk ahli kubur ketika mengunjungi area pemakaman, sebelumnya juga kita telah membahas tentang doa ziarah kubur untuk mendoakan mereka yang lebih dahulu meninggalkan kita.

Bahkan saat memandikannya pun, kita dianjurkan mengawalinya dengan niat memandikan jenazah, ini adalah bukti bahwa betapa agama Islam menghormati para pendahulu yang telah lebih dulu dipanggil Allah SWT.

Nah di bawah ini, pada kesempatan yang insyaallah baik kami akan membagikan bacaan lafadz doa ketika melihat mayit atau jenazah laki-laki maupun perempuan, termasuk adab bagi seorang muslim ketika melihat jenazah yang lewat, silahkan disimak.

Doa Saat Melihat Mayit dan Jenazah

Ada dua doa yang akan kami tulis, yang pertama ialah doa ketika melihat mayit yang lewat di depan mata kita, kemudian doa yang dibaca pada saat menyaksikan jenazah dimasukkan ke dalam kubur. Untuk lebih jelasnya simak ulasan di bawah ini.

1. Doa Saat Melihat Mayit

doa melihat mayit

Doa ketika melihat mayit di depan mata ini kita ucapkan ketika melihat atau berpapasan dengan jenazah di jalan, entah itu yang berada di dalam keranda (peti mati), maupun ketika berada di dalam ambulans yang biasanya diiringi dengan pengendara motor yang membawa bendera kuning.

Bacaan doa ini memiliki makna dan fadhilah yakni memohon kepada Allah SWT untuk memberikan ampunan kepada mayit yang hendak dikuburkan serta memohon berkah kepada-Nya agar mayit atau jenazah diberikan kesenangan di dalam kubur.

Berikut adalah lafadz bacaan doa saat melihat mayit di depan mata ditulis dalam bahasa Arab, tulisan latin dan terjemahan Indonesia atau artinya secara lengkap, singkat, ringkas, pendek, yang benar, sesuai sunnah, berdasarkan hadist shahih.

سُبْحَانَ الْحَيِّ الَّذِىْ لاَيَمُوْتُ. اَللهُمَّ اغْفِرْلِهَذَاالْمَيِّتِ وَارْحَمْهُ. اَللهُمَّ اَنِسْ فِى الْقَبْرِ وَحْدَتَهُ وَغُرْبَتَهُ وَنَوِّرْ قَبْرَهُ

Subhaanal hayyil ladzii la yamuutu alloohummaghfir lihaadzal mayyiti warhamhu alloohumma aanis fil qobri wahdatahuu wa ghurbatahuu wa nawwir qobrohuu.

Artinya:
“Maha Suci Allah Dzat yang maha Hidup yang tidak mati. Ya Allah, berilah ampunan kepada mayit ini dan belas kasihanilah dia, ya Allah berikanlah kesenangan kepadanya dalam kubur sendirian dan dalam rantauan sersta sinarilah kuburnya.”

2. Doa Saat Mayit Dimasukkan ke Kuburan

Selanjutnya ketika kita mengiringi mayit masuk ke dalam kubur, saat menyaksikannya tengah dimasukkan, jangan lupa untuk amalkan doa singkat di bawah ini. Biasanya, doa ini dibaca secara serentak dengan suara yang timbul namun pelan.

Makna dari doa ini ialah memohon kepada Allah SWT untuk membukakan pintu-pintu langit kepada roh atau mayit serta memohon kemuliaan tempat dan melapangkan kuburannya serta meneranginya di dalam kubur. Berikut adalah bacaan doanya.

اَللهُمَّ افْتَحْ اَبْوَابَ السَّمَآءِ لِرُوْحِ هذَاالْمَيِّتِ وَاَكْرِمْ نُزُلَه وَوَسِّعْ قَبْرَهُ

Alloohummaftah abwaabas samaa-I liruuhi haadzal mayyiti wa akrim nuzulahuu wa wassi’ qobrohu.

Artinya :
“Ya Allah, bukakanlah pintu-pintu langit untuk roh mayit ini dan muliakanlah tempatnya serta lapangkanlah kuburannya.”

Adab Ketika Melihat Mayit dan Jenazah

Ketika melihat mayit yang lewat, maka kita harus menjaga adab dan tata krama. Selain untuk menghormati orang yang baru saja meninggal dunia, hal ini juga dilakukan untuk menghormati pihak keluarga yang sedang bersedih.

Di bawah ini, ada beberapa adab, tata krama, dan sopan santun saat menyaksikan mayit atau jenazah yang lewat di depan mata kita. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Pertama, bersikap tenang dan berduka.
  • Jangan menertawakan, mengejek, atau melakukan hal-hal yang membuat kerabat ditinggalkan sakit hati.
  • Memakai pakaian yang sopan, menutu semua aurat.
  • Jika menggunakan jalan yang sama, biarkan jenazah lewat terlebih dahulu, berikan ruang di jalan.
  • Mendoakan jenazah dengan doa ketika melihat jenazah.

Kesimpulan

Itu dia ulasan tentang doa ketika melihat mayit, wajah, perempuan, laki-laki, mendengar kematian, kabar duka, melayat orang meninggal, doa orang meninggal, doa untuk jenazah di kuburan, doa meninggal dunia, mayat, dan sebagainya.

Baca: