Bacaan Doa Tahiyat Awal dan Akhir yang Benar Shahih

Runimas.com — Bacaan lafadz doa tahiyat awal dan akhir yang benar. Dalam menjalankan ibadah sholat, ada satu doa yang dibaca agak panjang pada saat gerakan posisi duduk menjelang salam, yakni tahiyat awal dan akhir.

Tahiyat awal dilakukan sebanyak dua rakaat sekali, jika melaksanakan sholat sebanyak 3 atau 4 rakaat, maka tahiyat awal dilakukan dua kali. Sebaliknya, tahiyat akhir hanya dilakukan sekali yakni pada rakaat terakhir dalam sholat.

Tahiyat akhir dibaca pada saat setelah selesai membaca tahiyat awal di rakaat terakhir. Jika melaksanakan sholat maghrib, maka tahiyat awal kedua dan tahiyat akhir dibaca pada rakaat ketiga tepatnya untuk mengakhiri sholat.

Nah, di sini mungkin masih ada yang belum mengerti apa sih penjelasan dari bacaan tahiyat atau yang sering disebut dengan tasyahud itu. Kenapa menjadi doa yang sangat penting bahkan menjadi salah satu doa penutup dalam sholat?

Di sini kita akan menjelaskan semuanya secara lengkap, mulai dari pengertian tahiyat awal dan akhir atau tasyahud serta bacaan doanya yang benar berdasar hadits shahih. Karena ada perbedaan pendapat mengenai hal ini.

Pengertian Tahiyat

Tahiyat adalah gerakan pada ibadah sholat baik wajib maupun sunnah yang dilakukan dengan posisi duduk seperti duduk iftirasy (duduk di antara dua sujud). Tahiyat ada dua macam, yakni tahiyat awal dan akhir.

Untuk tahiyat awal dilaksanakan pada rakaat kedua yang bukan merupakan rakaat terakhir, sedangkan tahiyat akhir dilakukan pada rakaat terakhir, entah itu sholat yang jumlah rakaatnya 2, 3 atau 4.

Dalam sholat subuh, karena hanya terdiri dari dua rakaat maka tidak ada tahiyat awal, melainkan langsung membaca bacaan doa tahiyat akhir yang sesuai dan benar sebagaimana mestinya.

Bacaan Doa Tahiyat Awal dan Akhir

Tahiyat awal dan akhir memiliki bacaan doa yang berbeda. Bacaan doa tahiyat awal lebih pendek sedangkan tahiyat akhir lebih panjang. Dalam sholat, kedua doa ini diucapkan dalam posisi duduk. Bedanya, pada tahiyat akhir ada gerakan tambahan yakni mengarahkan jari telunjuk bagian kanan ke depan (arah kiblat).

Berikut adalah lafadz, teks, bacaan doa tahiyat awal dan akhir yang benar, sesuai sunnah, berdasar hadits shahih bahasa Arab, latin dan artinya atau terjemahan Indonesia secara lengkap. Doa ini ditulis bagi yang ingin mudah menghafal, silahkan downlod gambarnya masing-masing.

1. Bacaan Doa Tahiyat Awal

bacaan doa tahiyat awal

Doa tahiyat awal merupakan doa yang dibaca pada rakaat kedua yang bukan merupakan rakaat terakhir, seperti pada sholat dzuhur, sholat ashar, sholat maghrib dan sholat isya. Bacaannya adalah sebagai berikut.

التَّحِيَّاتُ الْمُبَارَكَاتُ الصَّلَوَاتُ الطَّيِّبَاتُ لِلَّهِ السَّلاَمُ عَلَيْكَ أَيُّهَا النَّبِىُّ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهُ السَّلاَمُ عَلَيْنَا وَعَلَى عِبَادِ اللَّهِ الصَّالِحِينَ

At-tahiyyaatul Mubaarakaatush Shalawaatuth Thoyyibaatulillaah. As_Salaamu’Alaika Ayyuhan Nabiyyu Wa Rahmatullaahi Wabarakaatuh, Assalaamu’Alaina Wa’Alaa Ibaadillaahishaalihiin.

Artinya:
“Segala kehormatan, dan keberkahan, kebahagiaan dan kebaikan itu punya Allah. Keselamatan atas Nabi Muhammad, juga rahmat dan berkahnya. Keselamatan dicurahkan kepada kami dan atas seluruh hamba Allah yang sholeh.”

2. Bacaan Doa Tahiyat Akhir

doa tahiyat akhir

Sedangkan doa tahiyat akhir adalah doa yang dibaca pada rakaat penutup sholat, bisa pada rakaat kedua sholat subuh, rakaat ketiga sholat maghrib, ataupun rakaat keempat sholat dzuhur, ashar, dan isya.

Untuk bacaan doanya sendiri merupakan doa tahiyat awal yang diteruskan dengan doa sholawat ibrahimiyah yang merupakan bacaan sholawat untuk Nabi Ibrahim AS. Berikut adalah bacaan doa tahiyat akhir sesuai sunnah bahasa Arab, latin dan artinya.

التَّحِيَّاتُ الْمُبَارَكَاتُ الصَّلَوَاتُ الطَّيِّبَاتُ لِلَّهِ السَّلاَمُ عَلَيْكَ أَيُّهَا النَّبِىُّ وَرَحْمَةُ اللَّهِ وَبَرَكَاتُهُ السَّلاَمُ عَلَيْنَا وَعَلَى عِبَادِ اللَّهِ الصَّالِحِينَ , أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُولُهُ , اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ ، كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ ، اللَّهُمَّ بَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ ، وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ ، كَمَا بَارَكْتَ عَلَى إِبْرَاهِيمَ ، وَعَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ ، إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ

At-tahiyyaatul Mubaarakaatush Shalawaatuth Thoyyibaatulillaah. As_Salaamu’Alaika Ayyuhan Nabiyyu Wa Rahmatullaahi Wabarakaatuh, Assalaamu’Alaina Wa’Alaa Ibaadillaahishaalihiin.

Asyhaduallaa Ilaaha Illallaah, Wa Asyhadu Anna Muhammad Rasuulullaah. Allaahumma Shalli’Alaa Muhammad, Wa’Alaa Aali Muhammad. Kamaa Shallaita Alaa Ibraahiim Wa Alaa Aali Ibraahiim.

Wabaarik’Alaa Muhammad Wa Alaa Aali Muhammad. Kamaa Baarakta Alaa Ibraahiim Wa Alaa Aali Ibraahiim, Fil’Aalamiina Innaka Hamiidum Majiid.

Artinya:
“Segala kehormatan, dan keberkahan, kebahagiaan dan kebaikan itu punya Allah. Keselamatan atas Nabi Muhammad, juga rahmat dan berkahnya. Keselamatan dicurahkan kepada kami dan atas seluruh hamba Allah yang sholeh.

Aku bersaksi tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah. Dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah. Ya Allah, limpahilah rahmat atas keluarga Nabi Muhammad.Seperti rahmat yang Engkau berikan kepada Nabi Ibrahim dan keluarganya.

Dan limpahilah berkah atas Nabi Muhammad beserta para keluarganya. Seperti berkah yang Engkau berikan kepada Nabi Ibrahim dan keluarganya. Engkaulah Tuhan yang sangat terpuji lagi sangat mulia diseluruh alam.”

Kesimpulan

Itulah penjelasan mengenai salah satu doa sholat, yakni doa tahiyat awal dan tahiyat akhir. Bacaan tahiyat akhir sampai salam, sesuai sunnah, doa tahiyat akhir masihid dajjal, muhammaadiyah, doa setelah tahiyat akhir, batas bacaan tasyahud awal dan akhir, bacaan duduk tahiyat akhir sholat, shalawat tahiyat akhir.

Baca :