Runimas.com — Niat sholat istikharah untuk meminta jodoh. Salah satu cara untuk berdoa agar segera dipertemukan dengan jodohnya adalah dengan melakukan sholat istikharah. Selain itu sholat sunnah ini juga bisa ditunaikan untuk memohon petunjuk soal jodoh kepada Allah SWT.
Manusia memang diciptakan berpasang-pasangan namun Allah SWT tidak menyebut kapan saat seorang laki-laki bertemu pasangan perempuannya begitu pula sebaliknya. Jodoh tidak bisa ditebak kapan muncul dan siapa dia sebenarnya.
Ada orang yang sudah berusaha keras untuk mendekati lawan jenis namun selalu ditolak padahal sebenarnya dia tidak tahu bahwa jodoh yang diberikan Allah SWT selama ini ada di sampingnya. Selain itu ada pula orang yang dilamar lebih dari satu lawan jenis sehingga dia kebingungan untuk menentukan siapa yang harus dia pilih.
Kedua kondisi tersebut sama-sama mengindikasikan bahwa seseorang belum benar-benar bertemu dengan jodohnya, sedangkan usia semakin tua dan tuntutan menikah datang dari orang tua, kerabat dan rekan kerja.
Solusi dari permasalah tersebut adalah berdoa kepada Allah SWT mohon petunjuk soal jodoh. Allah SWT adalah tempat di mana kita mengadu, mengeluh, meminta sesuatu serta mohon petunjuk soal apapun, termasuk jodoh.
Seperti yang dijelaskan di paragraf pertama bahwa sholat istikharah merupakan sholat untuk meminta petunjuk kepada Allah SWT tentang apapun, termasuk soal pilihan suami atau istri sebagai pendamping hidup kelak.
Bagaimana cara melaksanakan sholat istikharah khusus jodoh? Tentu saja sama seperti shalat istikhoroh pada umumnya hanya saja mungkin kita dapat menambahkan bacaan doa minta jodoh setelah selesai sholatnya. Silahkan disimak tata cara menunaikan sholat istikharah berikut ini.
Bacaan Niat Sholat Istikharah
Yang pertama adalah membaca doa niat terlebih dahulu. Niat merupakan pondasi apakah sholat kita diterima oleh-Nya atau tidak. Bila membaca dengan setengah hati maka sholat hanya akan menjadi gerakan tanpa makna.
Sholat istikharah dikerjakan sebanyak dua rakaat maka dari itu pada lafadz niatnya kita membaca niat sholat istikharah dua rakaat. Berikut bacaannya dalam tulisan Arab, latin dan artinya lengkap.
أُصَلِّيْ سُنَّةَ الاِسْتِخَارَةِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى
Ushollii sunnatal istikhooroti rok’ataini lillaahi ta’aalaa.
Artinya:
“Aku niat shalat sunnah istikharah dua raka’at karena Allah Ta’ala.”
Sholat istikharah dikerjakan sendiri jadi tidak ada bacaan niat untuk sholat berjamaah baik imam maupun makmum.
Tata Cara Mengerjakan Sholat Istikharah
Shalat istikharah dikerjakan cukup dua rakaat dan waktu terbaik melaksanakannya adalah pada sepertiga malam kedua yakni dimulai sejak setelah pukul 10 malam hingga 1 dinihari. Setelah pukul satu merupakan waktu mustajab untuk sholat tahajud.
Cara mengerjakan sholat istikharah sama seperti sholat sunnah pada umumnya, yakni dimulai dengan membaca doa niat sholat sunnah, diikuti doa iftitah hingga terkahir adalah mengucap dua kali salam dengan menengokkan kepala ke kanan dan ke kiri.
Secara garis besar saja, berikut adalah tata cara menunaikan ibadah sholat sunnah istikharah untuk minta jodoh maupun untuk keperluan lainnya. Silahkan disimak.
- Pertama adalah membaca doa niat sholat tahajud.
- Kemudian membaca takbiratul ikhram yakni kalimat “Allahu Akbar”.
- Membaca doa iftitah dalam sholat.
- Membaca surat Al-fatihah yang terdiri dari 7 ayat.
- Membaca surat pendek, usahakan melafalkannya dengan sangat khusyu’.
- Melakukan ruku’ sambil membaca doa.
- Melakukan i’tidal sambil membaca doa.
- Melakukan sujud dua kali diselingi duduk diantara dua sujud (iftirasy) sambil membaca doa.
- Duduk sambil membaca doa tahiyatul awal dan akhir saat rakaat ketiga.
- Mengakhirinya dengan membaca salam.
Bagi yang ingin tahu lebih lanjut soal bacaan-bacaan doa dalam sholat, bisa membaca artikel yang berkaitan berikut ini : Bacaan Doa Sholat.
Manfaat dan Keutamaan Sholat Istikharah
Selain untuk jodoh, shalat istikharah juga memiliki banyak manfaat atau keutamaan lain yang istimewa. Salah satunya adalah sebagai sarana belajar berserah diri terhadap keputusan Yang Maha Kuasa.
Berikut adalah beberapa manfaat, keutamaan, khasiat, faedah atau fadhilah sholat istikharah secara garis besar saja, karena sholat ini sangat istimewa maka keutamaannya juga tidak terbatas.
- Pertama belajar berserah diri terhadap keputusan dari Allah SWT.
- Sebagai sarana untuk menenangkan diri agar pikiran menjadi jernih dan bisa menentukan pilihan.
- Membuat hati mantap untuk memilih sesuatu yang tadinya masih ragu-ragu.
- Menjauhkan dari bisikan syaitan yang mungkin akan memaksa kita memilih pilihan yang salah.
- Memilih dengan pertimbangan agama Islam, yakni melalui perantara petunjuk yang diberikan oleh-Nya.
Doa Setelah Sholat Istikharah untuk Jodoh
Setelah menyelesaikan shalat istikharah kita dapat membaca doa atau dzikir sebagai berikut sebagai amalan tambahan. Berikut adalah teks atau lafadznya dalam tulisan Arab, latin dan artinya.
اَللّٰهُمَّ اِنِّى اَسْتَخِيْرُكَ بِعِلْمِكَ وَاَسْتَقْدِرُكَ بِقُدْرَتِكَ وَاَسْئَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ الْعَظِيْمِ. فَاِنَّكَ تَقْدِرُ وَلَآاَقْدِرُ وَلَآاَعْلَمُ وَاَنْتَ عَلاَّمُ الْغُيُوْبِ. اَللّٰهُمَّ اِنْ كُنْتَ تَعْلَمُ اَنَّ هَذَااْلاَمْرَ(…)خَيْرٌلِّىْ فِىْ دِيْنِىْ وَمَعَاشِىْ فَاقْدُرْهُ لِىْ وَيَسِّرْهُ لِىْ ثُمَّ بَارِكْ لِىْ فِيْهِ وَاِنْ كُنْتَ تَعْلَمُ اَنَّ هذَااْلاَمْرَشَرٌّلِّىْ فِىْ دِيْنِىْ وَمَعَاشِىْ وَعَاقِبَةِ اَمْرِىْ وَعَاجِلِهِ وَآجِلِهِ فَاصْرِفْهُ عَنِّىْ وَاصْرِفْنِيْ عَنْهُ وَاقْدُرْهُ لِيَ الْخَيْرَحَيْثُ كَانَ ثُمَّ رَضِّنِىْ بِهِ
Allaahumma inni astakhiiruka bi’ilmika wa astaqdiruka biqudratika wa as aluka min fadlikal ‘aziimi fa innaka taqdiru wa laa aqdiru wa laa a’lamu wa anta ‘allaamul guyuub. Allaahumma in kunta ta’lamu anna haadzal amro (…..) khairul lii fii diinii wa ma’aasyi faqdurhu lii wa yassirhu lii tsumma baarik lii fii hi wa in kunta ta’lamu anna haadzal amro syarrun lii fii diinii wa ma’aasyii wa ‘aaqibati amrii wa ‘aajlihii fashrifhu ‘annii wasrifnii ‘anhu waqdurhu liyal-khaira haitsu kaana tsumma rodh-dhinii bihi.
Artinya:
“Ya Allah sesungguhnya aku memohon petunjuk dari ilmu-Mu, memohon kekuatan dari kekuasaan-Mu, dan memohon karunia-Mu yang besar, karena sesungguhnya aku tidak kuasa sedang Engkau kuasa, dan aku tidak mengetahui sedang Engkau Maha Mengetahui semua yang gaib.”
Selain membaca doa tersebut kita juga dapat menambahkannya dengan memaca doa minta jodoh yang dirangkum dari situs yukampus berikut ini.
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَٰجِنَا وَذُرِّيَّٰتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَٱجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Rabbana hablana min azwaajina, wa dzurriyyatina qurrata a’yuniw, waj’alna lil muttaqiena imaamaa.
Artinya:
“Ya Yang Mahakuasa kami, anugerahkanlah kepada kami jodoh (isteri-isteri) kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.”
Kesimpulan
Itulah dia sedikit ulasan mengenai sholat istikharah jodoh, niat dan tata caranya, keutamaan serta manfaatnya, dan tidak lupa doa dan dzikir sesudah sholat istikharah khusus minta jodoh, mohon petunjuk cinta, download mp3, istikharah lewat mimpi, dan sebagainya.
Baca: